Вы находитесь на странице: 1из 3

Beberapa pandangan metode penelitian secara umum menurut para ahli :

Arikunto (2002) Metode penelitian adalah cara yang digunakan oleh peneliti dalam pengumpulan data penelitiannya.(Arikunto, Suharsimi. 2002. Metodologi Penelitian. Penerbit PT. Rineka Cipta. Jakarta.) Sugiyono (2009) Metode penelitian merupakan cara ilmiah untuk mendapatkan data dengan tujuan dan kegunaan tertentu.( Sugiyono. 2009. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R & D. Penerbit Alfabeta. Bandung.) Nazir (2003) Metode penelitian merupakan cara utama yang digunakan peneliti untuk mencapai tujuan dan menentukan jawaban atas masalah yang diajukan.(Nazir, Mohammad. 2003. Metodologi Penelitian. Cetakan Keempat, Penerbit Ghalia Indonesia. Jakarta.) Winarno (1998) Metode penelitian adalah suatu kegiatan ilmiah yang dilakukan dengan teknik yg teliti dan sistematik.(Winarno Surakhmad, 1998: Metode Penelitian. Penerbit Graha Indonesia. Jakarta.) Parsons, (1946) Metode penelitian adalah pencarian atas suatu (inquiry) secara sistematis dengan penekanan bahwa pencarian ini dilakukan terhadap masalah-masalah yang dapat dipecahkan. (Nazir, Mohammad. 2003. Metodologi Penelitian. Cetakan Keempat, Penerbit Ghalia Indonesia. Jakarta.) Dewey (1936)Penelitian adalah transformasi yang terkendalikan atau terarah dari situasi yang dikenal dalam kenyataan-kenyataan yang ada padanya dan hubungannya, seperti mengubah unsure-unsur dari situasi orisinil menjadi suatu keseluruhan yang bersatu padu. (Nazir, Mohammad. 2003. Metodologi Penelitian. Cetakan Keempat, Penerbit Ghalia Indonesia. Jakarta.) Woody (1927) Metode penelitian merupakan sebuah metode untuk menemukan kebenaran yang juga merupakan sebuah pemikiran kritis (critical thinking). (Nazir, Mohammad. 2003. Metodologi Penelitian. Cetakan Keempat, Penerbit Ghalia Indonesia. Jakarta.) Gee (1957)Dalam penelitian terkandung cirri tertentu ysng lebih kurang bersamaan. Adanya suatu pencarian, penyelidikan atau incestigasi terhadap pengetahuan baru, atau sekurang-kurangnya sebuah pengaturan baru atau interpretasi (tafsiran) baru dari pengetahuan yang timbul. (Nazir, Mohammad. 2003. Metodologi Penelitian. Cetakan Keempat, Penerbit Ghalia Indonesia. Jakarta.) Ostle (1975) Penelitian dengan menggunakan metode ilmiah disebut penelitian ilmiah. Dalam penelitian ilmiah, selalu ditemukan dua unsure penting, yaitu unsure observasi dan unsure nalar. (Nazir, Mohammad. 2003. Metodologi Penelitian. Cetakan Keempat, Penerbit Ghalia Indonesia. Jakarta.) Menurut Fellin, Tripodi dan Meyer tahun 1996Metode penelitian adalah sebuah cara yang sistematik dengan tujuan meningkatkan, memodifikasi dan mengembangkan pengetahuan yang dapat disampaikan (dikomunikasikan) dan diuji (diverifikasi) oleh peneliti lain. (Nazir, Mohammad. 2003. Metodologi Penelitian. Cetakan Keempat, Penerbit Ghalia Indonesia. Jakarta.)

Berdasarkan pengertian-pengertian tersebut dapat disimpulkan bahwa metode penelitian adalah cara yang dipergunakan untuk mengumpulkan data yang di perlukan dalam penelitian.

LANGKAH-LANGKAH PENELITIAN Langkah-langkah yang lebih kecil, terinci, dan praktis: 1. Memilih masalah 2. Studi pendahuluan 3. Merumuskan masalah 4. Merumuskan anggapan dasar 5. Merumuskan hipotesis 6. Memilih pendekatan 7. Menentukan variable dan sumber data 8. Menentukan dan menyusun instrument 9. Mengumpulkan data 10. Analisis data 11. Menarik kesimpulan 12. Menulis laporan (Arikunto, Suharsimi. 2006. Prosedur Penelitian. Penerbit PT. Rineka Cipta. Jakarta.)

METODOLOGI PENELITIAN

MATA KULIAH METODE PENELITIAN

NAMA :FRITA AYU PEBRIANI NIM : 14020112140041

ADMINISTRASI PUBLIK FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK UNIVERSITAS DIPONEGORO 2012

Вам также может понравиться