Вы находитесь на странице: 1из 15

PERCOBAAN IV

KESETIMBANGAN KIMIA
I. TUJUAN
1. Mempelajari reaksi kesetimbangan
2. Menghitung konsentrasi-konsentrasi senyawa yang terdapat dalam reaksi
setimbang
3. Menghitung harga tetapan kesetimbangan

II. DASAR TEORI


Kesetimbangan kimia adalah proses dinamis ketika reaksi kedepan dan
reaksi balik terjadi pada laju yang sama tetapi pada arah yang berlawanan.
Konsentrasi pada setiap zat tinggal tetap pada suhu konstan. Banyak reaksi
kimia tidak sampai berakhir dan mencapai satu titik ketika konsentrasi zat-zat
bereaksi dan produk tidak lagi berubah dengan berubahnya waktu. Molekulmolekul tetap berubah dari pereaksi menjadi produk dan dari produk berubah
menjadi pereaksi, tetapi tanpa perubahan konsentrasinya (Stephen, 2002).
Salah satu fakta yang paling penting tentang reaksi kimia adalah bahwa
semua reaksi kimia reversibel (dapat balik). Bilamana suatu reaksi kimia
dimulai, hasil-hasil reaksi mulai menimbun dan seterusnya akan bereaksi satu
sama lain memulai suatu reaksi yang kebalikannya. Setelah beberapa lama
tercapailah kesetimbangan dinamis, yakni jumlah molekul (atau ion) dari setiap
zat yang terurai sama banyaknya dengan jumlah yang terbentuk dalam satu
satuan waktu.
Kondisi kesetimbangan kimia dapat diturunkan dari hukum aksi massa.
Hukum ini mula-mula dinyatakan oleh Guldberg dan Waage pada tahun 1867
dalam bentuk berikut: kecepatan suatu reaksi kimia pada suhu konstan adalah
sebanding dengan hasil kali konsentrasi zat-zat yang bereaksi.
A+B
C+D
Kecepatan dengan mana A dan B bereaksi adalah sebanding dengan
konsentrasinya, atau :
v1 = k1 x [A] x [B]

Dimana k1 adalah tetapan yang disebut tetapan laju dan kurung siku menunjukan
konsentrasi molar zat yang ada di dalam kurung. Sama halnya kecepatan dengan
mana proses kebalikannya berlangsung dinyatakan oleh :
v2 = k2 x [C] x [D]
Pada keadaan setimbang, kecepatan reaksi yang balik dan yang maju adalah
sama ( kesetimbangan ini adalah dinamis, dan bukan kesetimbangan statis),
karena itu :
v1 = v2 atau k1 x [A] x [B] = k2 x [C] x [D]
Dengan mengubah persamaan diperoleh :
[C ] [ D ] k1
= =K
[ A ] [ B ] k2
Nilai K adalah tetapan kesetimbangan dari reaksi (Svehla, 1985).
Sistem kesetimbangan dibagi menjadi dua kelompok yaitu sistem
kesetimbangan homogen dan sistem kesetimbangan heterogen. Kesetimbangan
homogen merupakan kesetimbangan yang anggota sistemnya mempunyai
kesamaan fase. Sedangkan kesetimbangan heterogen merupakan suatu
kesetimbangan yang anggota sistemnya mempunyai lebih dari satu fase,
sehingga sistem yang terbentuk pun mempunyai lebih dari satu macam fase
(Keenan, 1991).
Dalam kesetimbangan, tanda panah rangkap (

) mempertegas sifat

dinamis dari kesetimbangan fase. Gambaran dinamis yang sama digunakan


untuk kesetimbangan kimia, dimana ikatan-ikatan akan terputus atau terbentuk
seiring dengan maju mundurnya atom-atom di antara molekul-molekul reaktan
dan produk. Jika konsentrasi awal reaktan besar, tumbukan antara molekulmolekulnya akan membentuk molekul-molekul produk. Sesudah konsentrasi
produk cukup banyak, reaksi kebalikannya (pembentukan reaktan dari produk)
mulai berlangsung. Saat mendekati keadaan kesetimbangan, reaksi maju dan
balik akan sama dan praktis tidak terjadi lagi perubahan konsentrasi dari reaktan
atau produk (Oxtoby, 2001).

III. ALAT DAN BAHAN


A. Alat yang digunakan
1. Tabung reaksi
2. Rak tabung reaksi
3. Pipet gondok 5ml
4. Pipet gondok 10ml
5. Bulp
6. Gelas ukur 25ml

5 buah
1 buah
1 buah
1 buah
2 buah
1 buah
2

7. Gelas beaker 50ml

4 buah

B. Bahan yang digunakan


1. Larutan KSCN 0,002M
2. Larutan Fe(NO3)3 0,002M
3. Aquades

IV.CARA KERJA
1. Disiapkan 5 tabung reaksi yang telah diberi nomor 1 sampai 5
2. Dipipet 5ml KSCN 0,002M ke dalam masing-masing tabung reaksi
3. Ditambahkan 5ml Fe(NO3)3 0,002M pada tabung reaksi 1 (sebagai larutan
standar atau pembanding)
4. Dipipet 10ml Fe(NO3)3 ke dalam gelas beaker, lalu diencerkan dengan
aquadest sampai volume 25ml
5. Dipipet 5ml larutan Fe(NO3)3 pada langkah 4, kemudian dimasukkan ke
dalam tabung reaksi 2
3

6. Dipipet 10ml larutan Fe(NO3)3 pada langkah 4, lalu diencerkan dengan


aquadest sampai volume 25ml
7. Dipipet 5ml larutan Fe(NO3)3 pada langkah 6, kemudian dimasukkan ke
dalam tabung reaksi 3
8. Dipipet 10ml larutan Fe(NO3)3 pada langkah 6, lalu diencerkan dengan
aquadest sampai volume 25ml
9. Dipipet 5ml larutan Fe(NO3)3 pada langkah 8, kemudian dimasukkan ke
dalam tabung reaksi 4
10. Dipipet 10ml larutan Fe(NO3)3 pada langkah 8, lalu diencerkan dengan
aquadest sampai volume 25ml
11. Dipipet 5ml larutan Fe(NO3)3 pada langkah 10, kemudian dimasukkan ke
dalam tabung reaksi 5
12. Bandingkan warna larutan dari tabung reaksi nomor 2, 3, 4, dan 5 dengan
tabung reaksi nomor 1, kemudian hitung konsentrasi Fe(SCN)2+

V. DATA PERCOBAAN
Tabel IV.I Konsentrasi Pengenceran Fe(NO3)3
No. Tabung

Konsentrasi (M)

2 x 10-3

II

8 x 10-4

III

32 x 10-5

IV

1,28 x 10-4

5,12 x 10-5

Tabel IV.II Konsentrasi Fe(SCN)2+

No. Tabung

Konsentrasi (M)

1 x 10-5

II

4 x 10-6

III

1,6 x 10-6

IV

6,4 x 10-7

2,56 x 10-7

VI. PERHITUNGAN
A. Konsentrasi pengenceran Fe(NO3)3
1. Tabung II

M 1 V 1=M 2 V 2

0,002 M 10 ml=M 2 25 ml
M 2=8 104

2. Tabung III

M 2 V 2=M 3 V 3

0,0008 M 10 ml=M 3 25 ml
M 2=32 105

3. Tabung IV

M 3 V 3=M 4 V 4

0,00032 M 10 ml=M 4 25 ml
M 4=1,28 104

4. Tabung V

M 4 V 4=M 5 V 5

0,000128 M 10 ml=M 5 25 ml
M 5=5,12 105

B. konsentrasi Fe(SCN)2+
1. Tabung I
a :mmol Fe ( NO 3 )3=0,002 M 5 ml=0,01 mmol
b :mmol KSCN=0,002 M 5 ml=0,01 mmol
2+

Fe ( SCN )

0,01 0,01
10 ml

1 105 M

2. Tabung II
a :mmol Fe ( NO 3 )3=0,0008 M 5 ml=0,004 mmol
b :mmol KSCN=0,002 M 5 ml=0,01 mmol

2+

Fe ( SCN )

0,004 0,01
10 ml
6

4 10 M

3. Tabung III
a :mmol Fe ( NO 3 )3=0,00032 M 5 ml=0,0016 mmol
b :mmol KSCN=0,002 M 5 ml=0,01 mmol

2+

Fe ( SCN )

0,0016 0,01
10 ml

1,6 106 M

4. Tabung IV
4

a :mmol Fe ( NO 3 )3=1,28 10 M 5 ml=64 10 mmol


b :mmol KSCN=0,002 M 5 ml=0,01 mmol

2+

Fe ( SCN )

64 105 0,01
10 ml

6,4 107 M
7

5. Tabung V
a :mmol Fe ( NO 3 )3=512 105 M 5 ml=256 106 mmol
b :mmol KSCN=0,002 M 5 ml=0,01 mmol

2+

Fe ( SCN )

256 106 0,01


10 ml

2,56 107 M

C. Harga K (tetapan kesetimbangan) dari konsentrasi

1.

2+

Fe ( SCN )

mmol Fe ( NO 3 )3=0,002 M 5 ml=0,01 mmol


mmol KSCN =0,002 M 5 ml=0,01 mmol
2+=1105 M 10 ml=0,0001 mmol
mmol Fe ( SCN )
+
2+ + K
3++ KSCN Fe ( SCN )
Fe
M
0,01
B 0,0001
S 0,0099

0,01
0,0001
0,0099

0,0001
0,0001

0,0001
0,0001

2+

Fe ( SCN )

+
K

3+
Fe

K=

( 1 104 ) ( 1 104 )

( 9,9 103 ) ( 9,9 103 )


1 108

9,8 105
1 104
mmol Fe ( NO 3 )3=0,002 M 5 ml=0,01 mmol

2.

mmol KSCN =0,002 M 5 ml=0,01 mmol


2+=4 106 M 10 ml=4 105 mmol
mmol Fe ( SCN )
+
2+ + K
3++ KSCN Fe ( SCN )
Fe
M
0,01
0,01
B 0,00004 0,00004
S 0,0099
0,0099

0,00004
0,00004

0,00004
0,00004

2+

Fe ( SCN )

+
K

3+
Fe

K=

( 4 105 ) ( 4 105 )

( 9,9 103 ) ( 9,9 103 )


1,6 109

9,8 105
1,6 105

3.

mmol Fe ( NO 3 )3=0,002 M 5 ml=0,01 mmol


mmol KSCN =0,002 M 5 ml=0,01 mmol
6

2+=1,6 10 M 10ml=1,6 10 mmol


mmol Fe ( SCN )
+
2+ + K
3++ KSCN Fe ( SCN )
Fe
M

0,01
0,01
5
5
5
5
B 1,6 10 1,6 10 1,6 10 1,6 10
3
3
5
5
S 9,9 10 9,9 10 1,6 10 1,6 10

2+

Fe ( SCN )

+
K

3+
Fe

K=

( 1,6 105 ) ( 1,6 105 )

( 9,9 103 ) ( 9,9 103 )


10

2,56 10
5
9,8 10
6

2,6 10

10

4.

mmol Fe ( NO 3 )3=0,002 M 5 ml=0,01 mmol


mmol KSCN =0,002 M 5 ml=0,01 mmol
2+=6,4 107 M 10 ml=6,4 106 mmol
mmol Fe ( SCN )
+
2+ + K
3++ KSCN Fe ( SCN )
Fe
M

0,01
0,01
6
6
6
6
B 6,4 10 6,4 10 6,4 10 6,4 10
3
3
6
6
S 9,9 10 9,9 10 6,4 10 6,4 10

2+

Fe ( SCN )

+
K

3+
Fe

K=

( 6,4 106 ) ( 6,4 106 )


( 9,9 103 ) ( 9,9 103 )

4,09 1011
5
9,8 10

4,1 107

5.

mmol Fe ( NO 3 )3=0,002 M 5 ml=0,01 mmol


mmol KSCN =0,002 M 5 ml=0,01 mmol
7

2+=2,56 10 M 10 ml=2,56 10 mmol


mmol Fe ( SCN )

11

+
2+ + K
3++ KSCN Fe ( SCN )
Fe
M

0,01
0,01
6
6
6
6
B 2,56 10 2,56 10 2,56 10 2,56 10
3
3
6
6
S 9,9 10 9,9 10 2,56 10 2,56 10

2+

Fe ( SCN )

3+
Fe

K=

( 2,56 106 ) ( 2,56 106 )


( 9,9 103 ) ( 9,9 103 )

6,5 1012
9,8 105

6,6 108

VII. PEMBAHASAN
Pada percobaan kali ini, praktikan mempelajari tentang kesetimbangan
kimia. Dimana kesetimbangan kimia merupakan kesetimbangan yang dinamis
antara jumlah molekul reaktan dengan jumlah produk yang terbentuk sama
banyaknya. Dalam kesetimbangan, reaksi yang terbentuk adalah reaksi
reversibel atau reaksi bolak balik, dimana zat yang terbentuk akan menghasilkan
kembali zat semula.
Percobaan yang dilakukan ialah mempelajari kesetimbangan besi(III)
tiosianat. Pada tabung pertama dijadikan sebagai larutan standar yang berisi
campuran antara larutan KSCN 0,002M dengan larutan Fe(NO 3)3 0,002M.
Sedangkan pada tabung 2, 3, 4, dan 5 berisi campuran antara larutan KSCN
0,002M dengan Fe(NO3)3 yang telah diencerkan sehingga konsentrasi pada
12

tabung kedua adalah 8 x 10-8M, tabung ketiga 32 x 10-5M, tabung keempat 128 x
10-6M, dan pada tabung kelima 512 x 10-8M. Dengan penambahan konsentrasi
yang berbeda ini terjadi pemudaran warna akibat penambahan konsentrasi yang
semakin encer.
Tabung pertama yang ditambahkan Fe(NO3)3 memiliki warna kuning orange
yang sedikit pekat sebagai larutan standar. Sedangkan tabung kedua yang telah
mengalami pengenceran mempunyai warna kuning orange yang kurang pekat.
Pada tabung ketiga yang telah mengalami pengenceran lagi memiliki warna
kuning yang mulai menjadi bening, tabung keempat yang juga mengalami
pengenceran menunjukkan warna kuning yang mulai menjadi bening, dan
tabung kelima yang telah mengalami pengenceran untuk kesekian kalinya
berubah menjadi larutan yang bening. Inilah yang memperlihatkan konsentrasi
yang semakin encer.
Hal-hal yang dapat menyebabkan pergeseran kesetimbangan yaitu
perubahan konsentrasi, perubahan tekanan dan volume, perubahan suhu, dan
katalis. Asaz yang mengemukakan Hukum Pergeseran Kesetimbangan disebut
asaz Li Chatelier yang isinya: jika terhadap kesetimbangan dilakukan suatu
aksi, sistem kesetimbangan tersebut akan mengalami pergeseran yang cenderung
mengurangi pengaruh aksi tersebut membentuk kesetimbangan baru.
Berdasarkan asaz Li Chatelier, suatu reaksi kesetimbangan akan selalu berusaha
mempertahankan kesetimbangannya.
Dalam percobaan kali ini, larutan besi(III) klorida dicampur dengan larutan
kalium tiosianat. Terjadilah reaksi antara ion besi(III) dengan ion tiosianat yang
menghasilkan warna larutan menjadi kuning orange. Reaksi ini dapat balik
karena pencampuran antara Fe3+ dengan SCN- akan membebtuk senyawa
Fe(SCN)2+ dan tercapai kesetimbangan kimia.
Fe ( SCN )2+
(aq )
SCN

(aq)
3+
Fe (aq ) +

Pada percobaan ini intensitas warna antara larutan yang satu dengan yang
lainnya menunjukkan warna yang berbeda-beda dan menunjukkan konsentrasi
yang berbeda pula. Hal ini disebabkan karena pengenceran yang dilakukan pada
setiap volume larutan. Senyawa Fe(SCN)2+ yang semula berwarna kuning
13

orange konsentrasinya akan berkurang ketika ditambakan ion Fe3+ dengan


konsentrasi yang rendah. Jika konsentrasi dalam suatu larutan ditambah maka
kesetimbangan kimia bergeser dari arah yang konsentrasinya ditambah.
Sebaliknya jika konsentrasi suatu larutan dikurangi maka kesetimbangan kimia
bergeser dari arah yang konsentrasinya dikurangi.

VIII.

KESIMPULAN

1. Kesetimbangan kimia menjelaskan keadaan dimana laju reaksi maju dan laju
reaksi balik sama besar, serta konsentrasi reaktan dan produk tetap tidak
berubah seiring berjalannya waktu. Ada beberapa faktor yang mempengaruhi
kesetimbangan kimia, seperti perubahan konsentrasi, perubahan tekanan dan
volume, perubahan suhu, dan katalis
2. Pada percobaan yang telah dilakukan, didapatkan konsentrasi-konsentrasi
senyawa Fe(SCN)2+ yaitu :
5
1. Tabung reaksi I = 1 10 M
6

2. Tabung reaksi II = 4 10 M
6

3. Tabung reaksi III = 1,6 10 M

14

4. Tabung reaksi IV = 6,4 10 M


7

5. Tabung reaksi V = 2,56 10 M


3. Pada

percobaan

yang

telah

dilakukan,

didapatkan

harga

tetapan

kesetimbangan yaitu :
4

1. K = 1 10

2. K = 1,6 10

6
3. K = 2,6 10
7
4. K = 4,1 10
8
5. K = 6,6 10

DAFTAR PUSTAKA
Bresnick, Stephen. 2002. Intisari Kimia Umum. Jakarta : Erlangga.
Keenan, C.W. Dkk. 1991. Ilmu Kimia Untuk Universitas. Jakarta : Erlangga.
Oxtoby, David W. Dkk. 2001. Prinsip-Prinsip Kimia Modern Jilid 1. Jakarta :
Erlangga.
Svehla, G. 1985. Vogel : Buku Teks Analisis Anorganik Kulitatif Makro dan
Semimakro. Jakarta : PT. Kalman Media Pusaka.

15

Вам также может понравиться