Вы находитесь на странице: 1из 3

Alam dan iklim tropis

Pada bagian persyaratan kenyamanan telah di bicarakan persoalan


pencahayaan, iklim dan kelembapan, serta kebersihan udara. Dalam rangka
persyaratan kenyamanan, masalah yang harus diperhatikan terutama
berhubungan dengan ruang dalam . tentu saja masalah tersebut mendapat
pengaruh besar dari alam dan iklim tropis di lingkungan sekitarnya, yaitu sinar
matahari dan orientasi bangunan, angin dan pengudaraan ruangan, suhu dan
perlindungan terhadap panas, curah hujan dan kelembapan udara.
Sinar matahari dan orientasi bangunan
Yang ditempatkan tepat di antara lintasan matahari dan angin, serta bentuk
denah yang terlindung adalah titik utama dalam peningkatan mutu iklim-mikro
yang sudah ada. Dalam hal ini tidak hanya perlu diperhatikan sinar matahari
yang mengakibatkan panas saja, melainkan juga arah angin yang memberi
kesejukan. Orientasi bangunan terhadap sinar matahari yang paling cocok dan
menguntungkan terdapat sebagai kompromi antara letak gedung berarah dari
timur ke barat dan yang terletak tegak lurus terhadap arah angin menurut
gambar. Kemudian, dalam hal ini gedung yang berbentuk persegi panjang lebih
beruntung dari pada gedung bentuk bujur sangkar.
Gambar
Orientasi yang paling cocok di daerah tropis dekat khatulistiwa adalah suatu
kompromi antara dua arah tersebut di atas
Angin dan pengudaraan ruang
Secara terus menerus mempersejuk iklim ruang. Tiupan angin diukur dengan
nilai m/s atau tabel Beaofort pada beberapa tempat tertentu.
gambar
Udara yang bergerak menghasilkan penyegaran terbaik karena dengan
penyegaran tersebut terjadi proses penguapan yang menurunkan suhu pada
kulit manusia. Dengan demikian juga dapat digunakan angin untuk mengatur
udara di dalam ruang.
Gambar
Penyegaran udara di dalam ruangan, disamping tergantung terhadap pergerakan
udara, juga pada pertukaran udara, yang di daerah tropis sangat berhubungan
dengan kesehatan yang cukup tinggi.
Gambar
Tentu saja penyegaran udara di dalam ruangan seperti terwujud pada tabel di
atas dapat dilakukan baik dengan gerakan udara secara alamiah maupun
dengan penyejuk udara secara buatan(ventilasi).
Angin berbeda- beda menurut tingginya dari atas permukaan bumi dan menurut
keadaan rata tidaknya permukaan bumi. Makin kasar permukaan bumi, makin
tebal lapisan udara yang melekat dan kurang bergerak. Dengan begitu topografi
yang tidak rata, tumbuh-tumbuhan alam, atau gedung-gedung mengurangi
kecepatan angin pada lapisan di dekat permukaan bumi. Hal ini berarti bahwa di

dalam kota besar kecepatan angin hanya sepertiga dari kecepatan angin di
kawasan terbuka
Pengaruh pagar terhadap terpaan angin
Gambar
Suhu dan perlindungan terhadap panas.
Pengaruh dari suhu terhadap ruangan dapat diatur dengan konstruksi atap,
selain melindungi manusia terhadap cuaca, juga memberi perlindungan
terhadapat radiasi panas dengan sistem penyejuka udara secara alamiah.
Gambar
Untuk menyejukan udara dalam ruang beratap datar dapat juga digunakan
sistem kolam air (roof pond) yang menerima panasnya sinar matahari dan
mengembalikkannya pada waktu malam. Sistem yang agak mirip adalah lapisan
tanah di atas atap datar yang ditanami rumput yang tahan musim kering.
Pengaruh dari suhu terhadap ruangan dapat diatur juga dengan memperhatikan
letak, bentuk, dan lapisan permukaan gedung karena bidang yang kurang panas
selalu mau menerima panas dari bidang yang lebih panas seperti terlihat pada
gambar berikut.
Gambar
Hal yang sama terjadi antara dua benda (lewat udara) maupun antara dua
permukaan dinding( lewat tembok), dimana benda hangat berupa uadara yang
hangat oleh radiasi matahari dan benda dingin berupa udara di dalam rumah.
Penukaran panas pada lapisan bidang permukaan luar gedung dapat juga
dipengaruhi dengan memperhatikan faktor pantulan dan penyerapan sinar
panas.
Gambar
Oleh karena penukaran panas diserap oleh bagian dinding luar, maka akan
menghangatkan juga permukaan dinding dalam sesudah beberapa waktu
menurut daya serap panas dan tebalnya dinding.
Waktu antara suhu tertinggi di bagian penutup dinding luar dan suhu tertinggi di
bagian dinding dalam dinamakan perbedaan waktu. Perbedaan waktu tersebut
sangat mempengaruhi iklim-mikro dan suhu dalam ruangan . menurut jenis
bahan dan tebalnya dinding dapat ditentukan perbedaan waktu tersebut sebagai
berikut.
Gambar
Perbedaan waktu yang diinginkan berbeda menurut orientasi dinding juga. Pada
umumnya kita memilih perbedaan waktu sedemikian sehingga tembusnya
radiasi panas jatuh pada waktu malam sehingga panasnya dapat diventilasi ke
luar rumah dengan mudah.
Gambar
Curah hujan dan kelembapan udara

Adalah faktor penting yang perlu diperhatikan terhadap keseimbangan alam


dengan desain tropis. Kadar kelembapan udara tergantung pada curah hujan dan
suhu udara. Semakin tinggi suhu, semakin tinggi pula kemampuan udara
menyerap air.
Curah hujan di kepulauan indonesia tidak seragam karena ada daerah dengan
iklim musim lembap(tropical monsoon), iklim Tanas basah(humid zones), iklim
pegunungan tropis(highland zones), dan iklim sabana tropis (tropical savannah),
seperti terlihat pada peta curah hujan tahunan di indonesia pada halaman
berikut.
Gambar
Semua informasi mengenai cuaca dapat diisi dalam tabel sebagai sumber seperti
.
Gambar
Sebagai contoh intensitas curah hujan, kelembapan , dan suhu pada setiap iklim
dapat diperhatikan intensitas seperti di ujung pandang(2 mdpl), padang(7mdpl)
dan takengon, sumatra (1186mdpl).
Gambar
Pulau jawa pada prinsipnya di bagi dua : bagian barat memilikiiklim musim
lembap yang menerima hujan antara 1170mm?tahun (jakarta)dan 3749
mm/tahun (bogor), sedangkan bagian timur memiliki iklim sabana tropis dengan
curah hujan antara 1650 mm/tahun (surabaya)dan 1896 mm/tahun(jember).
Banyaknya air hujan yang mengenai atap dapat dihitung atas dasar ketentuan
bahwa air hujan yang berlimpah biasanya adalah 0.6-1.6
mm/m2xmenit(2.25liter/m2xmenit) pada setiap m2 permukaan bumi.

Вам также может понравиться

  • 02 Harga Satuan Upah PDF
    02 Harga Satuan Upah PDF
    Документ12 страниц
    02 Harga Satuan Upah PDF
    Piia Auliya Fitria
    100% (1)
  • Orak Orek
    Orak Orek
    Документ2 страницы
    Orak Orek
    Galang Permana
    Оценок пока нет
  • Wiki
    Wiki
    Документ1 страница
    Wiki
    Galang Permana
    Оценок пока нет
  • 2
    2
    Документ7 страниц
    2
    Galang Permana
    Оценок пока нет
  • 2
    2
    Документ7 страниц
    2
    Galang Permana
    Оценок пока нет
  • Puri Agung
    Puri Agung
    Документ2 страницы
    Puri Agung
    Galang Permana
    Оценок пока нет
  • Wiki
    Wiki
    Документ1 страница
    Wiki
    Galang Permana
    Оценок пока нет
  • 2
    2
    Документ7 страниц
    2
    Galang Permana
    Оценок пока нет
  • Cocok
    Cocok
    Документ5 страниц
    Cocok
    Galang Permana
    Оценок пока нет
  • 1
    1
    Документ17 страниц
    1
    Galang Permana
    Оценок пока нет
  • Mantav
    Mantav
    Документ35 страниц
    Mantav
    Galang Permana
    Оценок пока нет
  • Landasan Teori Core Wall
    Landasan Teori Core Wall
    Документ13 страниц
    Landasan Teori Core Wall
    djun10r
    Оценок пока нет
  • Lokasi Puri Karangasem
    Lokasi Puri Karangasem
    Документ2 страницы
    Lokasi Puri Karangasem
    Galang Permana
    Оценок пока нет
  • Jenis Pondasi
    Jenis Pondasi
    Документ11 страниц
    Jenis Pondasi
    Galang Permana
    Оценок пока нет
  • 2
    2
    Документ4 страницы
    2
    Galang Permana
    Оценок пока нет
  • 2
    2
    Документ4 страницы
    2
    Galang Permana
    Оценок пока нет