Вы находитесь на странице: 1из 2

BAB 1

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Surabaya adalah ibukota dari Provinsi Jawa Timur dan merupakan kota terbesar ke 2
di Indonesia. Selain merupakan pusat bisnis dan pendidikan di Jawa Timur, kota yang
dikenal sebagai kota pahlawan ini ternyata juga memiliki banyak tempat wisata menarik,
seperti Tugu Pahlawan, Kebun Binatang Surabaya, Taman Bungkul, dan salah satu
Ekowisata yang terkenal di Surabaya yaitu, Pantai Ria Kenjeran.

Pantai Ria Kenjeran adalah tempat wisata di Surabaya yang terkenal bagi keluarga
yang ingin menikmati suasana pantai di perkotaan. Selain menikmati suasana pantai,
pengunjung juga dapat membeli ikan, bermain pasir, berenang, menaiki perahu, serta hal
menarik lainya. Terdapat juga sarana permainan anak di Pantai Ria Kenjeran sehingga objek
wisata ini sangat cocok untuk kegiatan wisata keluarga.

Namun, dengan minimnya informasi mengenai Pantai Ria Kenjeran yang ada di
internet, hal inilah yang mendasari pembuatan Tugas Akhir dengan membangun sebuah
website khusus. Dengan demikian, khalayak umum akan lebih mudah mengakses informasi
mengenai Pantai Ria Kenjeran.

1.2 Maksud dan Tujuan

Dalam hal ini, terdapat beberapa maksud dan tujuan pada Tugas Akhir ini,
diantaranya sebagai berikut :

1. Ingin memberikan berbagai informasi mengenai Pantai Ria Kenjeran dengan media
website.
2. Berupaya memperkenalkan Pantai Ria Kenjeran ke khalayak umum yang belum pernah
berlibur ke pantai ini.
3. Membuktikan bahwa Surabaya memiliki potensi Ekowisata yang dapat menarik
perhatian para pelancong.
1.3 Sasaran/Audience

Mengenai sasaran yang ditujukan dalam Tugas Akhir ini, terdiri dari beberapa
segmen, antara lain :

1. Para Pelancong
Pelancong yang bingung menentukan tempat berlibur ketika di Surabaya.

2. Ibu Rumah Tangga


Para ibu rumah tangga yang bisa mengakses internet lewat gadget/komputer.

3. Pebisnis
Pebisnis dari luar Surabaya yang sedang bertugas di Surabaya dan sedang ingin berlibur
ketika waktu senggang.

1.4 Ruang Lingkup Pengerjaan/Kegiatan

Adapun ruang lingkup pengerjaan, meliputi :

1. Sejarah atau profil Pantai Ria Kenjeran.


2. Aneka fasilitas dan hiburan yang tersedia.
3. Beragam souvenir/oleh-oleh khas Kenjeran.
4. Testimoni dari pengunjung.
5. Mapping area.
6. Lokasi dan pusat informasi.
7. Album kegiatan.

Вам также может понравиться