Вы находитесь на странице: 1из 5

BAB 1

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Lansia merupakan bagian dari anggota keluarga dan anggota masyarakat

yang semakin bertambah jumlahnya sejalan dengan peningkatan usia harapan

hidup. Peningkatan usia harapan hidup tiap tahunnya juga menimbulkan

permasalahan diberbagai aspek kehidupan manusia, baik secara individu maupun

dalam kaitannya dengan keluarga dan masyarakat (Stanley & Bare, 2012). Salah

satu permasalahan yang sering dialami lansia yaitu rentannya kondisi fisik lansia

terhadap berbagai penyakit dikarenakan berkurangnya daya tahan tubuh dalam

menghadapi pengaruh dari luar serta menurunnya efisiensi mekanisme

homeostasis, salah satunya pada sistem kardiovaskuler yang merupakan penyakit

degenerative diantaranya adalah penyakit hipertensi (Perry & Potter, 2009).

Beberapa orang beranggapan bahwa hipertensi merupakan hal yang biasa terjadi

pada lansia, sehingga keluarga kurang memberikan dukungan terhadap perawatan

lansia dengan hipertensi. Selain itu kesibukan dari anggota keluarga juga

merupakan salah satu alasan untuk tidak bisa memberikan perhatian yang khusus.

Berdasarkan data studi epidemiologi dari World Health Organization

(WHO) yang melakukan penelitian pada beberapa negara didapatkan hipertensi

telah menyerang 26,4% populasi yang ada di dunia (WHO, 2010). Hasil Riset

Kesehatan Dasar Tahun 2013 didapatkan bahwa prevalensi hipertensi di Indonesia

sebesar 25,8% dan terjadi pada usia lanjut. Jumlah kasus tertinggi terjadi di

Bangka Belitung dengan total kasus 30,9 %, sedangkan jumlah kasus di Jawa

Timur sebesar 26,2 %. Berdasarkan Pusat data dan informasi Kemenkes RI tahun

1
2

2017, diperkirakan tahun 2017 terdapat 23,66 juta jiwa penduduk lansia di

Indonesia (9,03%) yang menderita hipertensi. Data profil Dinas Kesehatan kota

Surabaya tahun 2015 didapatkan Hipertensi merupakan kasus terbanyak dari

Penyakit Tidak menular, dan diketahui ada 16,78 % dari 818.331 pasien yang

periksa di Puskesmas menderita Hipertensi. Data penderita Hipertensi di

Puskesmas Medokan Ayu pada tahun 2018 sebanyak 1324 penderita, dan

sebanyak 608 penderita adalah lansia. Dari jumlah lansia yang menderita

hipertensi tersebut 65 % melakukan kontrol teratur ke Puskesmas.

Studi pendahuluan yang dilakukan pada 17-18 Desember 2018 di

Puskesmas Medokan Ayu dengan cara wawancara langsung pada 8 lansia. 4 dari 8

lansia mengatakan bahwa mereka minum obat dan kontrol ke Puskesmas secara

teratur. Selain itu keluarga juga memperhatikan tentang makanan yang harus di

hindari, mengingatkan untuk minum obat dan kontrol ke Puskesmas, serta

mengantarkan untuk periksa tekanan darah ke Puskesmas. Sedangkan 4 lansia

yang lain mengatakan bahwa mereka minum obat dan kontrol jika ada keluhan

saja. Kadang mereka juga beli obat sendiri di apotik karena tidak ada keluarga

yang mengantarkan ke puskesmas untuk berobat. Selain itu mereka mengatakan

bahwa keluarga juga tidak mengingatkan untuk minum obat secara rutin.

Salah satu faktor yang dapat menimbulkan hipertensi pada lansia adalah

karena kehilangan elastisitas pembuluh darah yang mengakibatkan kurangnya

efektifitas pembuluh darah perifer untuk oksigenasi. Selama ini kebanyakan orang

masih menganggap bahwa hipertensi merupakan penyakit yang sudah biasa terjadi

pada lansia dan kurang menaruh perhatian pada bahaya hipertensi, sehingga

keluarga kurang memperhatikan tentang pentingnya menjaga pola makan,


3

aktivitas fisik, dan kepatuhan minum obat. Padahal selain prevalensi hipertensi

yang cukup tinggi, hipertensi juga dapat menimbulkan komplikasi yang fatal

seperti pembesaran jantung, penyakit jantung coroner, dan pecahnya pembuluh

darah otak yang dapat menyebabkan kelumpuhan dan kematian (Shadine, 2010).

Peningkatan insiden penyakit hipertensi pada lansia menyebabkan lansia

membutuhkan pelayanan kesehatan yang teratur untuk mengontrol tekanan darah

dan mencegah morbiditas serta mortalitas kardiovaskuler (Williams & Wilkins,

2007). Lansia yang sudah mengalami penurunan fungsi dan memiliki penyakit

kronik seperti hipertensi sangat membutuhkan dukungan dan bantuan dari orang

lain. Dukungan dari keluarga merupakan faktor terpenting dalam membantu

individu menyelesaikan masalah. Dukungan keluarga akan menambah rasa

percaya diri dan motivasi untuk menghadapi masalah dan meningkatkan kepuasan

hidup. Keluarga memiliki beberapa bentuk dukungan yaitu: dukungan informasi,

dukungan penilaian, dukungan instrumental dan dukungan emosional (Friedman,

2003). Dalam hal ini keluarga harus dilibatkan dalam program pendidikan

sehingga keluarga dapat memenuhi kebutuhan pasien, mengetahui kapan keluarga

harus mencari pertolongan dan mendukung kepatuhan terhadap pengobatan.

Keluarga menjadi support system dalam kehidupan penderita hipertensi, agar

keadaan yang dialami tidak semakin memburuk dan terhindar dari komplikasi

akibat hipertensi. Dukungan keluarga juga diperlukan untuk mengurangi resiko

kekambuhan. Keluarga dapat membantu perawatan hipertensi yaitu dalam

mengatur pola makan yang sehat, mengajak berolahraga, dan menemani.

Berdasarkan dengan latar belakang diatas maka peneliti tertarik untuk

mengetahui secara lebih mendalam mengenai dukungan keluarga dalam


4

perawatan hipertensi pada lansia yang ada di wilayah Puskesmas Medokan Ayu

Surabaya.

1.2 Pertanyaan Penelitian

Bagaimanakah dukungan keluarga dalam perawatan hipertensi pada lansia

yang ada di wilayah Puskesmas Medokan Ayu Surabaya?

1.3 Obyektif

1.3.1 Mengidentifikasi dukungan informasional keluarga dalam perawatan

hipertensi pada lansia yang ada di wilayah Puskesmas Medokan Ayu

Surabaya.

1.3.2 Mengidentifikasi dukungan instrumental keluarga dalam perawatan

hipertensi pada lansia yang ada di wilayah Puskesmas Medokan Ayu

Surabaya.

1.3.3 Mengidentifikasi dukungan emosional keluarga dalam perawatan

hipertensi pada lansia yang ada di wilayah Puskesmas Medokan Ayu

Surabaya.

1.3.4 Mengidentifikasi dukungan penghargaan keluarga dalam perawatan

hipertensi pada lansia yang ada di wilayah Puskesmas Medokan Ayu

Surabaya
5

1.4 Manfaat Penelitian

1.4.1. Manfaat Teoritis

Penelitan ini diharapkan dapat memberikan informasi terkait pentingnya

dukungan keluarga dalam merawat lansia dengan hipertensi .

1.4.2. Manfaat praktisi

1. Bagi Puskesmas

Dapat memberikan informasi mengenai hubungan dukungan keluarga

dengan motivasi lansia hipertensi yang dapat digunakan sebagai referensi dalam

menyusun program kegiatan lebih lanjut untuk meningkatkan motivasi lansia

hipertensi dalam menurunkan tekanan darahnya.

2. Bagi profesi perawat

Dapat memberikan informasi kepada pengelola program lanjut usia

khususnya dalam perawatan lanjut usia dirumah, dalam upaya peningkatan

perawatan lanjut usia hipertensi dengan melibatkan keluarga.

3. Bagi pasien dan keluarga

Dapat memberikan informasi bagi masyarakat khususnya para keluarga

yang mempunyai anggota keluarga lansia tentang hubungan dukungan keluarga

dengan memotivasi lansia hipertensi dalam memeriksakan tekanan darahnya.

Вам также может понравиться

  • Bab 2
    Bab 2
    Документ15 страниц
    Bab 2
    sri indah
    Оценок пока нет
  • Tugas K3
    Tugas K3
    Документ16 страниц
    Tugas K3
    sri indah
    Оценок пока нет
  • Makalah K3 Bu Pipit
    Makalah K3 Bu Pipit
    Документ14 страниц
    Makalah K3 Bu Pipit
    sri indah
    Оценок пока нет
  • Makalah K3 Bu Pipit
    Makalah K3 Bu Pipit
    Документ14 страниц
    Makalah K3 Bu Pipit
    sri indah
    Оценок пока нет
  • Tugas K3
    Tugas K3
    Документ16 страниц
    Tugas K3
    sri indah
    Оценок пока нет
  • Bab 1
    Bab 1
    Документ5 страниц
    Bab 1
    sri indah
    Оценок пока нет
  • Makalah K3 Bu Pipit
    Makalah K3 Bu Pipit
    Документ14 страниц
    Makalah K3 Bu Pipit
    sri indah
    Оценок пока нет
  • Skenario Role Play Ronde Keperawatan
    Skenario Role Play Ronde Keperawatan
    Документ3 страницы
    Skenario Role Play Ronde Keperawatan
    sri indah
    Оценок пока нет
  • Bab 6
    Bab 6
    Документ2 страницы
    Bab 6
    sri indah
    Оценок пока нет
  • Proosal So Ps
    Proosal So Ps
    Документ22 страницы
    Proosal So Ps
    sri indah
    Оценок пока нет
  • Proosal So Ps
    Proosal So Ps
    Документ22 страницы
    Proosal So Ps
    sri indah
    Оценок пока нет
  • Skenario Role Play Ronde Keperawatan
    Skenario Role Play Ronde Keperawatan
    Документ3 страницы
    Skenario Role Play Ronde Keperawatan
    sri indah
    Оценок пока нет
  • Kasus Mini C Ex Manajemen - Nermuda Doc-1
    Kasus Mini C Ex Manajemen - Nermuda Doc-1
    Документ1 страница
    Kasus Mini C Ex Manajemen - Nermuda Doc-1
    sri indah
    Оценок пока нет
  • ANALISA DATA Kep Komunitas
    ANALISA DATA Kep Komunitas
    Документ4 страницы
    ANALISA DATA Kep Komunitas
    sri indah
    Оценок пока нет
  • Daftar Diagnosa Keperawatan NANDA
    Daftar Diagnosa Keperawatan NANDA
    Документ3 страницы
    Daftar Diagnosa Keperawatan NANDA
    sri indah
    Оценок пока нет
  • Yuli Febri
    Yuli Febri
    Документ19 страниц
    Yuli Febri
    sri indah
    Оценок пока нет
  • 9 Instrumen Pendampingan Bab IX TK
    9 Instrumen Pendampingan Bab IX TK
    Документ33 страницы
    9 Instrumen Pendampingan Bab IX TK
    yurinyatrias
    Оценок пока нет
  • BAB 2 Dukungan Keluarga
    BAB 2 Dukungan Keluarga
    Документ25 страниц
    BAB 2 Dukungan Keluarga
    sri indah
    Оценок пока нет
  • Seminar Icu PS
    Seminar Icu PS
    Документ29 страниц
    Seminar Icu PS
    sri indah
    Оценок пока нет
  • Bab 2
    Bab 2
    Документ15 страниц
    Bab 2
    sri indah
    Оценок пока нет
  • SOP PELAYANAN PRIORITAS YG PERLU DIPERBAIKI Fix
    SOP PELAYANAN PRIORITAS YG PERLU DIPERBAIKI Fix
    Документ4 страницы
    SOP PELAYANAN PRIORITAS YG PERLU DIPERBAIKI Fix
    sri indah
    Оценок пока нет
  • Daftar Diagnosa Keperawatan NANDA
    Daftar Diagnosa Keperawatan NANDA
    Документ24 страницы
    Daftar Diagnosa Keperawatan NANDA
    sri indah
    Оценок пока нет
  • SOP PELAYANAN PRIORITAS YG PERLU DIPERBAIKI Fix
    SOP PELAYANAN PRIORITAS YG PERLU DIPERBAIKI Fix
    Документ4 страницы
    SOP PELAYANAN PRIORITAS YG PERLU DIPERBAIKI Fix
    sri indah
    Оценок пока нет
  • Kritis Anak
    Kritis Anak
    Документ23 страницы
    Kritis Anak
    sri indah
    Оценок пока нет
  • Woc Pda Anak
    Woc Pda Anak
    Документ3 страницы
    Woc Pda Anak
    sri indah
    Оценок пока нет
  • Peng Kaji An
    Peng Kaji An
    Документ12 страниц
    Peng Kaji An
    sri indah
    Оценок пока нет
  • Bab 3
    Bab 3
    Документ26 страниц
    Bab 3
    sri indah
    Оценок пока нет
  • Presus & Presjur
    Presus & Presjur
    Документ37 страниц
    Presus & Presjur
    sri indah
    Оценок пока нет
  • Diabetic Food Cover
    Diabetic Food Cover
    Документ2 страницы
    Diabetic Food Cover
    sri indah
    Оценок пока нет